Rabu, 22 Februari 2017

AC - MEREK & KODE ISTALL UNTUK REMOTE AC RUANG

Setting
Universal Remote AC Chunghop K 1028E

Setting Reset
Seandainya anda ingin melakukan reset remote. Cukup menekan tombol SET dan tanda KIPAS (tombol kedua kanan bawah)

Setting Remote AC untuk mencocokan ke AC.
Bisa langsung mengunakan setting langsung ke tipe AC anda.
  • Lihat merek AC dan temukan nomor setting dari masing masing merek. Misalnya Chonghang mengunakan nomor 059 sampai 079 dan 934 serta 947. Atau merek AC Sharp mengunakan nomor 720 sampai 739.
  • Lalu tekan tombol SET lebih dari 3 detik, sampai di layar indikator kanan bawah muncul  - - -  (keterangan 1)
  • Artinya nomor tersebut masih kosong dan perlu dimasukan merek dan tipe dari nomor AC yang dipakai
  • Sebagai contoh AC anda adalah merek Sharp. Nomor yang dipakai 720 sampai 739 untuk Chunghop K 1028E
  • Tekan tanda arah panah keatas, maka display tersebut akan muncul angka 001 dan terus naik ke angka lebih tinggi.
  • Sampai mendekati angka 720, perlambat pencarian angka di remote. Jangan lupat arahkan remote ke sensor AC (keterangan 2)
  • Di angka ke 720, dengarkan apakah unit AC anda memberikan suara Beep. Bila tidak naik lagi ke 721 dan seterusnya.
  • Pada test disini, AC Sharp yang dicoba mengunakan nomor 737. Ketika nomor mencapai 737 , unit blower AC berbunyi.
  • Lalu coba tekan tombol ON, bila AC menyala artinya setting Universal Remote AC Chunghop K 1028E sudah tepat.
  • Selanjutnya tekan OK untuk menyimpan nomor AC yang sudah anda set (keterangan 3).
  • Lakukan test apakan semua setting berjalan dengan baik. Bila nomor tersebut ternyata salah, catat nomor yang salah tersebut lalu tekan SET. Lalu lompati nomor diatas nomor sebelumnya
Merk Remote AC Ruang & Kode Install






Sumber: http://obengplus.com/artikel/articles/240/1/Chunghop-K-1028E-Universal-Remote-AC-cara-setting.html

Tidak ada komentar: